S3 Manajemen Pendidikan Islam

Tentang Program Studi

Akreditasi

Baik

Keunikan atau keunggulan yang terbaik hendaknya berkaitan dengan perspektif atau bidang kajian (subject area) yang relevan dan telah berkembang dalam bidang manajemen pendidikan, sehingga dapat benar-benar diwujudkan dalam bentuk distingsi keilmuan, riset, dan kurikulum. Berikut adalah beberapa perspektif atau subject area mutakhir dalam kajian manajemen Pendidikan yang menjadi keunggulan atau distingsi Program Studi Doktor Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Universitas PTIQ Jakarta, yaitu Manajemen Inovasi Pendidikan Islam. Keunggulan dan keuinikan ini difokuskan pada hubungan antara prinsip-prinsip manajemen, yaitu perencanaan, pengorganisasian, penyusunan personalia, pengarahan, pengordinasian, pelaporan, dan pembiayaan yang diperlukan dalam semua aspek sumber daya yang dibutuhkan dan relevan dengan peningkatan input, proses, dan output pendidikan. Isu atau topik bahasan yang terkait dengan manajemen inovasi akan menjadi distingsi atau keunggulan kegiatan keilmuan, riset dan profil kurikulum Program Studi Doktor Manajemen Pendidikan Islam MPI) Universitas PTIQ Jakarta.

Tampilkan Lebih Banyak expand_more

Pilih Jalur Pendaftaran

PMB Program Doktor (S3) - Program Doktor

Link Upload dan Ujian Daring1. Naskah Proposal Disertasi (Format pdf) -->Panduan2. Tahsin Al-Qur'an (Rekaman Video) QS. Asy Syuura (42) Ayat 1-73. Tes Online Bahasa Arab4. Tes Online Bahasa Inggris5. Tes Online Potensi Akademik (TPA)

Reguler Pascasarjana

1 Februari 2025 - 15 Mei 2025

Biaya Daftar Rp. 700.000

Prospek Karir

Rumusan profil lulusan Program Studi Doktor Manajemen Pendidikan Islam Universitas PTIQ Jakarta sejalan dengan rumusan distingsi atau keunggulan Program Studi, dengan tetap memperhatikan Pasal 9 pada Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi, dan dengan memperhatikan ruang lingkup kompetensi sebagai berikut dalam bidang keahliannya:

  • Akademisi: Lulusan Program Studi Doktor Universitas PTIQ Jakarta dipersiapkan untuk menjadi akademisi yang mampu menginisiasi dan memimpin kajian-kajian yang relevan dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang terkait dengan manajemen inovasi Pendidikan Islam;
  • Peneliti: Lulusan Program Studi Doktor Manajemen Pendidikan Islam dipersiapkan untuk mampu memimpin dan mengembangkan kegiatan penelitian yang terkait dengan isu-isu manajemen inovasi pendidikan Islam di tingkat lokal, nasional, dan internasional serta menggunakan pendekatan inter-, multi-, dan interdisipliner.
  • Konsultan: Lulusan Pogram Studi Doktor Manajemen PTIQ Jakarta dipersiapkan untuk menjadi konsultan bagi institusi pendidikan Islam yang menginisiasi dan merencanakan inovasi terkait dengan peningkatan kualitas input, proses, dan output.
  • Penyelia: Lulusan Program Studi Doktor Manajemen Pendidikan Islam dipersiapkan untuk mampu mengarahkan dan mengawasi berbagai proses inovasi di lembaga-lembaga Pendidikan Islam.

Materi Pembelajaran

Semester I:
Ulumul Qur’an
Qur’anic World View
Tafsir dan Hadis Tematik Manajemen Pendidikan Islam
Filsafat Manajemen Pendidikan Islam
Grand Theories Ilmu Manajemen Pendidikan

Semester II:
Politik dan Inovasi Pendidikan
Ide-Ide Inovatif Manajemen Pendidikan Islam
Studi Kasus Impactfull Inovasi Pendidikan Islam
Metodologi Penelitian
Pra-Proposal Disertasi

Semester III:
Ujian Komprehensif

Semester IV:
Ujian Proposal Disertasi

Semester V:
Ujian Disertasi Tertutup

Semester VI:
Ujian Disertasi Terbuka



Kami siap membantu anda

Apabila kamu memiliki kendala atau pertanyaan. Silakan hubungi kami atau dapat juga membaca Petunjuk Pendaftaran terlebih dahulu

Butuh Bantuan? Hubungi Kami!