S1 Manajemen Dakwah

Tentang Program Studi

Akreditasi

B

Website

-

gambar-prodi

Program Studi S1 Manajemen Dakwah bertujuan menjadi program unggul secara global dalam manajemen dakwah yang berbasis Al-Qur'an dan terintegrasi dengan sains serta nilai-nilai Indonesia. Melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, program ini menyediakan pembelajaran multidisiplin yang berlandaskan Al-Qur'an. Penelitian yang dilakukan mengikuti perkembangan sains dan teknologi digital serta menanggapi kebutuhan umat, masyarakat, dan bangsa. Pengabdian kepada masyarakat dilakukan secara sistematis dan terintegrasi untuk memberikan solusi terhadap berbagai tantangan yang dihadapi. Program ini juga aktif dalam kolaborasi dengan berbagai pihak terkait untuk pengembangan akademik dan non-akademik dalam aktivitas manajemen dakwah.

Tampilkan Lebih Banyak expand_more

Prospek Karir

1. Praktisi Pengelola Dakwah
Sarjana sosial yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir dibidangnya serta mampu melaksanakan tugas pengelolaan kegiatan dakwah dalam kehidupan sosial keagamaa, kebangsaan dan kenegaraan berlandaskan ajaran dan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.

2. Asisten Peneliti
Sarjana sosial yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir dibidangnya serta mampu melaksanakan tugas penelitian sosial keagamaan sebagai bagian dari pengembangan dakwah berlandaskan ajaran dan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.

3. Pengembang Lembaga Dakwah
Sarjana sosial berkepribadian yang baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidangnya serta mampu menerapkannya dalam keilmuan dan keahliannya dalam pengembangan lembaga dakwah di masyarakat dalam kehidupan sosial keagamaa, kebangsaan dan kenegaraan berlandaskan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.

Materi Pembelajaran

Semester 1

  1. Bahasa Indonesia
  2. Bahasa Arab I
  3. Bahasa Inggris I
  4. Ulumul Qur’an I
  5. Ilmu Qiro’at I
  6. Ilmu Tajwid Dan Tahsin Al-Qur’an
  7. Naghom Al-Qur’an
  8. Civic Education
  9. Ilmu Sosial Dan Alamiah Dasar
  10. Tahfidzh Al-Qur’an I

 

Semester 2

  1. Bahasa Arab II
  2. Bahasa Inggris II
  3. Ulumul Qur’an II
  4. Ilmu Qiro’at II
  5. Ulumul Hadis
  6. Rasm Utsmani
  7. Ushul Fiqh
  8. Ilmu Mantiq
  9. Metodologi Penelitian
  10. Tahfidzh Al-Qur’an II

 

 Semester 3

  1. Pengantar Manajemen
  2. Sosiologi
  3. Tafsir Dakwah
  4. Kaidah Tafsir
  5. Ilmu Balaghah
  6. Sejarah Peradaban Islam
  7. Hadits Dakwah
  8. Ilmu Dakwah
  9. Pengantar Filsafat
  10. Ilmu Kalam
  11. Metodologi Dakwah

 

Semester 4

  1. Akuntansi Zakat
  2. Sistem Ekonomi Islam
  3. Manajemen Dakwah
  4. Kewirausahaan
  5. Pengantar Statistik
  6. Prilaku Organisasi
  7. Prilaku Konsumen
  8. Monitoring Dan Evaluasi Dakwah
  9. Manajemen Organisasi
  10. Manajemen Sumber Daya Manusia 1
  11. Strategi Dan Kebijakan Organisasi Dakwah

 

Semester 5

  1. Manajemen Pemasaran
  2. Manajemen Zakat Infak Sedekah Dan Wakaf
  3. Manajemen Pelayanan Publik
  4. Sistem Informasi Manajemen Dakwah
  5. Manajemen Bank Dan Keuangan Islam
  6. Manajemen Koperasi
  7. Manajemen Pelatihan Dakwah
  8. Pemecahan Masalah Dan Pengambilan Keputusan
  9. Kepemimpinan Dakwah
  10. Statistik Sosial
  11. Manajemen Sumber Daya Manusia 2

 

Semester 6

  1. Public Speaking
  2. Manajemen Penelitian Dakwah
  3. Praktikum Kewirausahaan
  4. Manajemen Pesantren
  5. Manajemen Haji Dan Umroh
  6. Event Organizer
  7. Manajemen Masjid Dan Majelis Taklim
  8. Manajemen Fundrising
  9. Metode Penulisan Karya Ilmiah

 

Semester 7

  1. PKL/Magang
  2. KKM
  3. Seminar Proposal Skripsi

 

Semester 8

  1. Skripsi


Kami siap membantu anda

Apabila kamu memiliki kendala atau pertanyaan. Silakan hubungi kami atau dapat juga membaca User Guide terlebih dahulu

Butuh Bantuan? Hubungi Kami!